Jakarta - Setelah memperkenalkan dan mengajak langsung media untuk menjajal All New KIA Picanto, PT KIA Mobil Indonesia akhirnya secara resmi meluncurkan mobil imut andalannya ini, dan siap untuk dijual. Gandaria City menjadi tempat perdana kemunculannya bagi masyarakat Indonesia.
Harga barunya, yakni mulai dari Rp 125 juta untuk transmisi manual dan Matik Rp 139 Juta on the road untuk Jakarta, tentu saja diimbangi dengan penawaran wajah baru dan juga beberapa fitur tambahan, termasuk juga mesinnya yang berubah.
All NEW KIA Picanto kini dibekali mesin Kappa terbaru berkapasitas 1200cc Dual CVVT yang mampu menembus hingga 87 ps pada 6.000 rpm. Fitur terbarunya, jendela belakang kini sudah disematkan elektrik power window, jadi gak perlu ngengkol lagi kan?
"Dengan harga yang kompetitif dan memiliki warranty hingga 5 tahun, kami yakin All New Picanto ini akan diterima dengan baik oleh masyarakat," ujar Managing Direktor PT KIA Mobil Indonesia, Edi Santoso.
Selama kurang lebih 7 tahun kehadirannya di Indonesia, KIA Picanto sudah terjual sebanyak 15 ribu unit di Indonesia. Dan All New Picanto inimerupakan generasi kedua dari mobil imut Korea, yang dengan optimis akan diterima oleh masyarakat Indonesia.